Example floating
Example floating
Tanjungpinang

Mantap, Kodim 0315 Bintan Sudah 107 Laksanakan TMMD

231
×

Mantap, Kodim 0315 Bintan Sudah 107 Laksanakan TMMD

Sebarkan artikel ini

Tanjungpinang, SuaraKepri.com – Sungguh luar biasa dalam pengabdian, ternyata Komando Distrik Militer (Kodim) 0315 Bintan telah melaksanakan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) sebanyak 107 kali.

“Kegiatan TMMD ini merupakan kegiatan rutin yang sudah ke 107 kali dilakukan Kodim 0315 Bintan sebagai Kodim tertua di Kepri,” ujar Kolonel (Inf) Ketut Arya Arta saat jumpa pers di Makodim 0315 Bintan, Kamis (12/03).

Ketut Arta berharap, melalui lomba ini silaturahmi antara Kodim 0315 Bintan dengan TMMD terbentuknya sinergitas dan menambah kekompakan bersama masyarakat.

Dijelaskan Dandim, TMMD adalah salah satu wujud Operasi Bhakti TNI, yang merupakan program terpadu lintas sektoral antara TNI dengan Departemen, Lembaga Pemerintah Non Departemen dan Pemerintah Daerah serta komponen bangsa lainnya.

“Titik berat program TMMD adalah di desa miskin, terisolir dan terpencil, serta daerah perbatasan,” ujarnya.

Lebih lanjut dijelaskan, tujuan kegiatan TMMD untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta memantapkan kesadaran bermasyarakat, berbangsa, bernegara, bela negara dan disiplin nasional.

Ketut Arta mengungkapkan, kehadiran TMMD di daerah terisolir dalam rangka pemerataan pembangunan pedesaan.

“TMMD milik semua masyarakat, semoga membawa dampak positif bagi masyarakat, sekaligus mewujudkan kebersamaan TNI dengan rakyat,” pungkasya.

Comment