Example floating
Example floating
Tanjungpinang

Polisi Kembali Meringkus & Orang Spesialis Pembobolan Rumah

269
×

Polisi Kembali Meringkus & Orang Spesialis Pembobolan Rumah

Sebarkan artikel ini
Inilah para pelaku yang dibekuk polisi saat akan digiring ke sel tahanan.

Polisi Kembali Meringkus & Orang Spesialis Pembobolan Rumah 2TANJUNGPINANG, SuaraKepri – Tim gabungan Satreskrim Polres Tanjungpinang kembali menangkap sejumlah pelaku tindak pidana kejahatan di wilayah ini, Jum’at (11/9). Kali ini, sebanyak tujuh orang diduga sebagai spesialis pelaku pencurian yang sering beraksi di Tanjungpinang, termasuk Bintan dan Batam, berhasil bekuk.

Informasi dihimpun di lapangan, penangkapan pertama dilakukan tim gabungan Satreskrim tersebut terhadap empat pelaku, yakni Arianto, Saut, Ramadhansyah, Iska febrian. Dari keempatnya kemudian berhasil menangkap Joker, Kapok, Tomi di beberapa tempat berbeda.

Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang, AKP Reza Morandi Tarigan didampingi Kanit Buser Aiptu Fredy Simanjuntak dan Kanit Reskrim Polsek Tanjungpinang, Ipda Ryan Tri Putra, mengatakan penangkapan yang dilakukan pihaknya ini setelah melakukan penyelidikan yang mendalam untuk mengetahui keberadaan pelaku.

“Informasi awal langsung kita selidiki dan mendapatkan empat pelaku saat berada di Wisma Tanjungpinang. Dari situ, kita kembangkan terhadap pelaku lainnya,” ucap Reza.

Dikatakan, setelah menangkap keempat pelaku tersebut, pihaknya kemudian kembali menangkap tiga orang lainnya.

“Ketika pelaku ini kita tangkap di tiga tempat berbeda. Joker ditangkap di Km 18 Kijang, Kapok di Kampung Bugis, dan Tomi kita tangkap di Wisma Pesona Tanjung Uban,”ungkap Reza.

Dari ketujuh orang yang diamankan tersebut, lanjut Reza, empat pelaku yang ditangkap pertama dan ketiga orang yang ditangkap terakhir, mengaku tidak saling mengenal.

“Mereka ini dua kelompok berbeda. Empat orang yang ditangkap pertama itu pemain dari Batam. Mereka main disini sudah dua kali. Tomi itu tukang gambarnya. Mereka mainnya Tanjungpinang, Bintan, Batam,” papar Reza.

Dalam menjalankan aksinya, terang Reza, para pelaku ini modusnya berpura belanja di toko yang sudah menjadi target dari operasi mereka.

“Satu orang pelaku mengajak penjual berbicara dan membuat bingung. Disitulah pelaku lainnya masuk dan mengambil barang – barang di dalam toko yang menjadi target mereka,” ungkap Reza.

Saat ini, lanjut Reza, keterangan singkat yang diperoleh pihaknya, para pelaku mengaku menjalankan aksinya di empat lokasi untuk di wilayah Kota Tanjungpinang.

“Kita masih melakukan pemeriksaan lebih lanjut atas tindakan yang pernah dilakukan oleh para pelaku tersebut,” ucapnya

Kasat Reskrim ini menyatakan, tidak mau percaya begitu saja dengan pengakuan para pelau tersebut, sehingga perlu pengembangan lebih lanjut.

“Nanti aja untuk hasilnya lengkapnya akan kita sampaikan semua, termasuk sejumlah barang bukti yang telak kita amankan hasil kejatan para pelaku tersebut,” pungkas Reza.(HK)

[sk]

Comment