TANJUNGPINANG, SuaraKepri.com – Gubernur Kepri, HM Sani dikabarkan semakin dekat dan mantap untuk berpasangan bersama Ahmad Dahlan, Wali Kota Batam. Bahkan ia juga telah mengaminkan untuk menggunakan kendaraan Partai Demokrat untuk mencalonkan kembali sebagai Gubernur Kepri.
Sani saat dijumpai usai meresmikan Pameran Pembangunan, di Pamedan (5/1), juga tidak mau begitu banyak berkomentar tentang kedekatannya bersama Wali Kota Batam, sebagai wakilnya dan menggunakan kendaraan Partai Demokrat untuk persiapan Pilkada Kepri.
“Kita tunggu KPU lah, jangan sampai kita membuat kebijakan dan keputusan sendiri. Nantikan KPU yang akan membuat keputusan tentang bentukan pelaksanaan Pilkada nanti,” ujarnya.
Terus dikaitkan dengan calon wakilnya, Sani terus menjawab pertanyaan wartawan dengan penuh candaan. “Yang jelas wakil itu satu, tidak boleh dua. Siapa nanti, ya kita lihat saja nanti,” jawab Sani ketika dikaitkan kriteria wakil yang ia inginkan.
Sani juga telah mengakui adanya kendaraan partai yang akan ia gunakan seperti Partai Demokrat dan PPP. “Itu kan sudah cukup memadaikan, untuk koalisi tambahan partai lainnya seperti PKS dalam upaya kita,” ungkapnya.
[sk]
Comment